Tips & Trik

Dapatkan tips & trik menarik seputar dunia kerja

5 Kiat Jitu Viral di FYP TikTok


Namanya bukan generasi millenial kalau nggak main TikTok. Ya, aplikasi keluaran Beijing ini kini jadi sorotan. Pasalnya, tidak jarang topik jadi auto-trending akibat muncul di FYP TikTok. Bagi pengguna awal TikTok, FYP tentu masih asing di telinga. FYP adalah singkatan dari For Your Page, yakni halaman rekomendasi. Biasanya FYP bakal muncul di halaman depan TikTok yang langsung nongol di depan pengguna.

FYP juga dikenal dengan deretan video yang populer di TikTok. Eits, jangan salah, video yang nongol di laman ini bukan sembarang acak. Hanya konten tertentu yang dapat eksis di laman FYP. Indikator utamanya adalah jumlah penonton. Inilah kenapa kalau konten video TikTokmu berhasil masuk ke dalam FYP, potensi untuk menjadi viral bakal makin meroket. Di sinilah awal mula pengguna TikTok berlomba-lomba membuat video terbaik agar masuk FYP. Kira-kira, apa saja sih yang bikin video konten di FYP tembus masuk di TikTok? Yuk simak 5 Kiat Jitu Viral di FYP TikTok yang Gawe.id rangkum cuma buat kamu!

1. Perhatikan kualitas video kamu, bening gak?
Video dengan kualitas resolusi yang buruk pasti tidak akan menarik untuk ditonton. Makin baik resolusi video, makin jelas untuk ditonton. Video yang jernih bakal memancing pengguna TikTok untuk menyaksikan videomu sampai akhir. Selain itu, maksud yang kamu ingin sampaikan bisa tersalurkan dengan baik. Keren nggak tuh?

2. Bikin konten video orisinil, jangan niru!
Belakangan ini banyak trend yang bermunculan di TikTok. Hal ini juga bukan tanpa alasan. Karena, semakin orisinil dan baru konsep konten video kamu, akan semakin mengundang orang untuk menyukai videomu. Tidak jarang video yang orisinil juga menjadi inspirasi buat orang lain pas bikin konten. Dengan menghasilkan konten yang autentik dan engaging, dapat menambah nilai bagi konten video kamu dibanding video-video lainnya. Cobain deh!

3. Sematkan hastag yang sedang ngetrend
Kamu akan menemukan banyak video di TikTok yang tersemat hastag di bawah judul. Ini bukan tanpa alasan. Kamu memang perlu mengamati tiap hashtag yang lagi jadi trending di jagat maya. Tapi, inget, kamu harus tetap membuat video yang relevan dengan hashtag tersebut. Tips ini terkenal ampuh untuk meroketkan kesempatan video kamu nongol di FYP. Kalau masih belum tembus juga, kamu bisa mencoba dengan unggah 3-4 video dengan tetap hashtag yang relevan. Misalnya #makanan, besok kamu buat lagi video #bakso atau #sotoayambukarti. Tidak sedikit para konten kreator TikTok menyematkan #fyp di akhir jajaran hastag.

4. Pancing viewers dengan turut mengikuti challenge
Challenge merupakan cara kilat untuk nongol di fyp. Semakin ngetrend dan baru challenge tersebut, semakin besar kesempatan kamu nongol di fyp TikTok. Hal ini juga membantumu untuk meningkatkan eksistensi akun TikTok yang kamu kelola. Tapi jangan diupload tiap hari dong. Buat video challenge TikTok cukup seminggu sekali saja hanya sebagai booster. TikTok juga merupakan media yang penuh dengan berbagai challenge. Kamu pasti tidak akan kehabisan ide konten video deh.

5. Kolaborasi dengan pengguna lain
Jangan lakukan rentetan tips di atas sendirian dong. Dengan berkolaborasi bareng TikTokers lain, kamu bisa meningkatkan eksistensi akunmu juga lho! Kamu bisa memilih TikTokers yang punya segudang fans. Hal ini meningkatkan jumlah penonton dan mendorong video TikTok kamu masuk ke FYP. Asik nggak tuh? Kapan lagi dapat relasi, penonton, dan ketenaran di laman video TikTok. Komplit!

Nah, itu tadi adalah 5 Kiat Jitu Viral di FYP TikTok yang Gawe.id rangkum cuma buat kamu! Tentu harus diingat untuk mencapai suatu tujuan memerlukan usaha keras dan kesabaran. Diperlukan konsistensi yang baik serta semangat yang tinggi untuk mencapai hal yang kamu mau, termasuk viral di FYP TikTok. Selamat mencoba!

Gawe.id

Office park 18 Jl. Simatupang No.18 Pasar Minggu, South Jakarta, 12520

Email : admin@gawe.id
Phone : +62 8686-8388-567

PT. Swakarya Insan Mandiri © 2020

Subscribe Now

Gawe.id memberikan anda informasi lowongan kerja terkini. Jangan lewatkan kesempatan Anda.